Minggu, 20 Juli 2008

Luwu Guide | Portal Nusantara | Indonesia | Kabupaten Pinrang


Luwu Guide | Portal Nusantara | Indonesia | Kabupaten Pinrang

Sumber Dari: Wikipedia Indonesia, dan official Website Pemprov Sulawesi Selatan

Selamat Siang Blogger,
hari ini pariwisata 10 akan mengajak para blogger untuk menjelajahi Kabupaten Pinrang adalah salah satu Daerah Tingkat II di provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 1.961,77 km2 dan berpenduduk sebanyak ±300.000 jiwa.

12 Kecamatan di Pinrang adalah: Batulappa | Cempa | Duampanua | Lanrisang | Lembang | Mattiro Bulu | Mattirosompe | Paleteang | Patampanua | Suppa | Tiroang | Watang Sawitto

Kabupaten Pinrang dikenal sebagai salah satu “Lumbung Pangan” di Sulawesi Selatan sekaligus penghasil udang, ikan bandeng, kakao, kopi, kemiri dan kelapa. Sebagai daerah pertanian yang memiliki sumber daya alam yang cukup, Pinrang juga memiliki kekayaan laut yang membentang sekitar 93 Km dari kota Parepare sampai ke Polmas. Luas wilayah Kabupaten Pinrang 1.961,77 Km2 dengan jarak tempuh dari Kota Makassar sepanjang 173 Km.

Bupati Kabupaten Pinrang saat ini Drs. H.A. Nawir, MP

Secara geografi Kabupaten Pinrang terletak pada koordinat antara
4o 10’ 30” sampai 30o 9’ 13” Lintang Selatan dan
119o 26’ 30” sampai 119o 47’ 20” Bujur Timur.

Batas-batas Wilayah:

Sebelah Utara : Kab. Tana Toraja
Sebelah Selatan : Kota Parepare
Sebelah Timur : Kabupaten Enrekang dan Kabupaten Sidrap
Sebelah Barat : Selat Makassar dan Kabupaten Polmas

Sekian dari pariwisata10 untuk hari ini, esok kita akan mejelajahi informasi Wajo, Palopo, Soppeng dan kota-kota lain di Sulawesi Selatan yang sangat inidah ini, dan tentunya maseh di negara Indonesia tercinta, Terimakasih.

Tidak ada komentar: